Skip to main content

Posts

Penggunaan Fosfor Putih oleh Israel untuk menghancurkan agrikultur di Lebanon, apa dampaknya?

Recent posts

Sejarah Penemuan Antibiotik Pertama dari Roti Berjamur.

Ilustrasi Pengobatan Jaman Mesir Kuno (HiMedik.com) Tahukah anda, ternyata penggunaan antibiotik pengobatan luka sudah dilakukan berabad tahun yang lalu. Para ahli mempelajari bahwa masyarakat Mesir , Cina, Yunani, dan Romawi menggunakan roti yang sudah berjamur dan kotoran tertentu untuk mengobati luka. Alasan mereka menerapkan metode ini baru terjawab hingga pada tahun 1800an ketika ilmu pengetahuan terkait mikroba berkembang pesat. Hal ini berarti roti dan kotoran yang digunakan kemungkinan juga mengandung antibiotik yang dapat membunuh kuman. Untuk penjelasan lebih lengkapnya mari simak penjelasan dibawah ini. 1. S ejarah penggunaan roti berjamur dan penemuan antibiotik pertama Dilansir website stemside, pada zaman dulu, pengobatan tradisional dengan tumbuhan, madu, dan kotoran hewan digunakan untuk mengobati luka yang infeksi. Para ahli juga menemukan antibiotik sejenis tetrasiklin pada kerangka manusia berusia 1500 tahun di Mesir. Hal ini memungkinkan bahwa orang-orang pada zam...

Patogen dan Antibiotik pada Dua Sayap Lalat

  Gambar Lalat (hubpages.com) Jauh sebelum penelitian modern berkembang pesat, ayat alquran dan hadis nabi telah menjelaskan ilmu pengetahuan yang dahsyat bagi umat manusia yang memahaminya. Salah satunya mengenai lalat. Pernahkah minuman kalian dihinggapi lalat bahkan lalat ikut tenggelam didalam minuman tersebut? Tentu saja kita tidak ingin meminum minuman tersebut lagi karena dianggap kotor dan dapat mengandung zat yang dapat membahayakan kesehatan kita. Namun menurut Nabi Muhammad SAW, jika ada lalat yang tenggelam Bersama minuman, maka keluarkan lalu celupkan kembali kedalam minuman tersebut. Apa maksudnya ya? Nabi Muhammad SAW pernah bersabda: Jika ada seekor lalat yang terjatuh pada minuman kalian maka tenggelamkan kemudian angkatlah, karena pada satu sayapnya penyakit dan sayap lainnya terdapat obatnya (Hadist Riwayat Bukhari). Hal ini bisa dipahami mengapa larva lalat mampu bertahan hidup di lingkungan sampah yang penuh dengan kuman. Dikatakan bahwa pada sayap kiri lalat m...

Dampak Positif Kebakaran Hutan pada Kawasan Bromo

  Kebakaran hutan dan lahan pada bulan September kemarin membuat kawasan Gunung Bromo berubah dari hamparan padang savana menjadi hangus terbakar. Penyebab kebakaran diduga akibat penggunaan flare untuk kebutuhan foto pre wedding. Lebih dari 500 hektar lahan di kawasan konservasi Taman Nasional Bromo Tengger Semeru habis dimakan api. Hal ini sangat disayangkan karena TNBTS mempunyai ekosistem yang unik berupa ekosistem padang savana dan gurun. Disana juga dihuni oleh pepohonan berusia ratusan tahun seperti cemara gunung ( Casuarina junghuhniana ), edelweis ( Leontopodium nivale ), conifer ( Dacrycarpus imbricatus ), akasia (Acacia), centigi ( Vaccinium varingiafolium )berbagai jenis anggrek dan tumbuhan langka lainnya.   Selain itu juga terdapat kurang lebih 38 satwa liar yang dilindungi mencakup spesies burung, mamalia, reptile, dan serangga. Contohnya elang jawa ( Nisaetus bartelsi ), macan tutul ( Panthera pardus melas ), dan lutung jawa ( Trachypithecus auratus ). Perist...

Nafsu Makan Hilang atau Meningkat ketika Stress? Ini Penjelasannya

  Stres adalah respon non spesifik terhadap setiap faktor yang mengancam tubuh untuk mengatasi dan mempertahankan kemampuan tubuh dalam proses homeostasis. Diantara faktor penginduksi respons stres seperti fisik (trauma, panas, atau dingin ekstrem), kimia(penurunan oksigen atau kadar asam basa tidak seimbang), fisiologis (olahraga berat dan nyeri), dan yang paling sering disebabkan oleh faktor psikologis (rasa takut, sedih, cemas) dan sosial (konflik dan gaya hidup). Ketika stres, orang-orang cenderung kehilangan semangat hidup tak terkecuali nafsu makan mereka. Namun ada sebagian orang justru mengalami kenaikan nafsu makan ketika dilanda stres. Sebenarnya apa yang terjadi? Mengapa respon kita terhadap stres berbeda satu sama lain? Stres dapat dibagi menjadi 2. Yang pertama adalah acute stress yaitu stres yang bersifat sementara. Yang kedua adalah chronic stress , yaitu stres yang berkelanjutan dan berefek luar biasa dalam kehidupan seseorang. Selama periode stress akut , bagian ...

Benarkah Nyamuk Lebih Suka Golongan Darah O?

Apakah kamu pernah berpikir mengapa kamu sering digigiti oleh nyamuk ketika sedang berkumpul dengan teman atau keluarga? kok cuma aku ya digigit nyamuk, yang lain engga? Apa karena golongan darahku ya? Banyak orang mengatakan bahwa golongan darah tertentu lebih disukai nyamuk ketika mencari hospes atau inang untuk mendapatkan darah. Nyamuk punya preferensi berbeda dalam memilih inangnya. Ada yang suka menghisap darah manusia (antropofilik), menghisap darah hewan (zoofilik), atau keduanya (antropozoofilik). Perlu diketahui, nyamuk yang sering menggigit manusia dan hewan adalah nyamuk betina karena dia membutuhkan protein darah untuk proses pematangan telur. Asam amino dan ion pada darah penting  untuk proses oogenesis (pembentukan telur), pematangan oosit dan fat body. Lalu bagaimana dengan jenis golongan darah? Apakah itu berpengaruh? Menurut artikel penelitian Shirai dkk pada tahun 2004 mengenai preferensi nyamuk Aedes albopictus terhadap golongan darah dengan volunteer yang su...

Diversitas Metabolisme Mikroba

Mikroba sudah hidup di bumi ini lebih dari 3 milyar tahun yang lalu. bentuk mikroba pertama kali dikenal dengan sebutan stromatolit yang tersusun atas lapisan filamen prokariot dan mineral yang mengendap. Berdasarkan penelitian, diketahui jenis mikroba stromatolit yang ditemukan diantaranya adalah bakteri phototrof filamentous seperti bakteri hijau non sulfur (Chloroflexus), cyanobacteria dan alga hijau. Hal ini menjadi fakta bahwa mikroba sudah hidup dan berkembang dalam bentuk morfologi dan metabolisme yang beraneka ragam. Lantas bagaimana mikroba bisa memanfaatkan kondisi lingkungan disekitarnya untuk menghasilkan energi demi bertahan hidup? Diketahui saat kondisi bumi belum ada oksigen, mikroba memetabolisme sumber karbon dengan mekanisme kemolitotrof. Apa maksudnya? Mari simak penjelasan dibawah ini.  Metabolisme mikroba dapat dibagi menjadi beberapa kategori. Pertama berdasarkan penggunaan cahaya (phototrof) dan senyawa anorganik (kemolitotrof), kedua, fiksasi senyawa karbon ...